OESMAN POTONG TUMPENG HUT PARTAI HANURA DI NGANJUK, JAWA TIMUR
Nganjuk,Bappilu – Oesman Sapta Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura mengunjungi Nganjuk, Jawa Timur dalam rangka merayakan HUT ke-17 Partai Hanura. Perayaan HUT tersebut diadakan di Ballroom Exindo 57, Nganjuk, 23 desember 2023, dengan memotong tumpeng bersama.
Oesman Sapta hadir besama Benny Ramdhani Sekretaris Jenderal, Akhmad Muqowam Ketua Bappilu DPP Partai Hanura, Yunianto Wahyudi Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Hanura Prov. Jawa Timur, para Ketua DPC, kader dan calon legisatif se-Jawa Timur.
Dihadapan para peserta yang hadir, Oesman mengingatkan pentingnya menjaga komunikasi politik dengan tulus, ikhlas, dan baik untuk mendapatkan kepercayaan rakyat. “Saya 55 tahun di politik dan belum pernah kalah. Kenapa? Karena saya selalu komunikasi baik dengan rakyat. Saya diterima rakyat dengan tulus. Rakyat nggak akan milih kita karena kita punya sesuatu atau uang. Saya nggak punya apa-apa, anak kampung yang lahir di pinggir laut. Jadi, bukan karena saya kaya, tapi karena komunikasi saya dengan rakyat tulus, ikhlas, dan baik. Anda juga harus demikian, bukan dengan membohongi rakyat,” kata OSO di Kabupaten Nganjuk Jawa Timur, Sabtu (23/12) malam.
Oesman memberikan pengarahan dan apresiasi pencapaian yang dilakukan oleh anggota dan kader partai di wilayah Kabupaten Nganjuk Jawa Timur, dan dia sangat merasa senang. Namun, dia juga mengingatkan bahwa seluruh caleg partai haura, mesti saling kerjasama sebagai satu kesatuan dan bagian dari harga diri partai.
“Saya ingin tandem dilaksanakan dengan baik. Pertarungan kita ini kali adalah harga diri Partai Hanura dan harga diri Anda yang sudah tercatat sebagai anggota Hanura. Saya mengucapkan selamat kepada saudara sekalian, selamat bekerja, selamat bertarung,” ucap dia.