Search for:
MENJELANG MUNAS IV PARTAI HANURA, BALI MENJADI TUAN RUMAH

Jakarta, Bappilu – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura mengonfirmasi kesiapan Bali sebagai tuan rumah Musyawarah Nasional (Munas) IV. Acara besar partai tersebut dijadwalkan berlangsung di The Stones Hotel Legian, Kuta, Badung, Bali, pada 18-20 Agustus 2024 mendatang. Peserta undangan seluruh pimpinan dan kader Partai Hanura di seluruh Indonesia.

Dr. Abdul Azis Khafia, yang akrab disapa Bang Azis, mengungkapkan kabar ini sebelum keberangkatannya ke Bali. Bang Azis, yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Steering Committee (SC) Munas IV sekaligus Direktur Sekolah Politik Hanura, menyebutkan bahwa agenda Munas kali ini mencakup beberapa topik penting. Di antaranya adalah laporan pertanggungjawaban, pergantian kepengurusan, dan perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), Pnyusunan Program Umum dan rekomendasi. Para peserta Munas terdiri dari perwakilan DPD, DPC, serta organisasi sayap partai.

Pemilihan Bali sebagai lokasi Munas IV bukan tanpa alasan. “Kami memilih Bali karena ini adalah momentum yang tepat, terutama karena bersamaan dengan Pemilihan Kepala Daerah 2024. Posisi Bali yang berada di tengah-tengah Indonesia, ditambah dengan koneksi penerbangan yang banyak, menjadikan Bali sebagai pilihan ideal untuk pelaksanaan Munas,” ujar Bang Azis.

Bang Azis juga menambahkan bahwa Munas yang digelar di Bali akan menjadi momen penting untuk memperkenalkan para kandidat yang didukung oleh Partai Hanura dalam Pilkada Serentak 2024 sekaligus menggelorakan semangat baru partai Hanura.

Diharapkan Munas IV Partai Hanura mampu membawa perubahan bagi bangsa dan arah partai menuju kemenangan 2029 nanti

AZIS KHAFIA : MEMBETAWIKAN INDONESIA

Jakarta, Bappilu – Rapat kerja Nasional I Dewan Adat Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (Bamus Betawi) pada 3 agustus 2024 di Jakarta memberikan gelar kehormatan kepada sejumlah tokoh nasional antara lain; Bambang Soesatyo (ketua MPR RI), A Lanyala M Nataliti (Ketua DPD RI), Afriyansyah Noer (wamen Ketenagakerjaan RI), Fahd A Rafiq (Ketua umum Barisan Pemuda Nusantara), Riyano Panjaitan (Ketua umum DPP KNPI).

Sebelumnya pada bulan Maret 2024, Rosan Rosani (wakil menteri BUMN) juga mendapat penghargaan yang sama. Gelar kehoramatan dari Bamus Betawi juga pernah diberikan kepada Gubernur Jakarta yakni, Ali Sadikin mendapat gelar “Bang Ali” dan Sutiyoso dikenal dengan sebutan “Bang Yos”, hal ini karena dedikasinya kepada kota Jakarta dan kebijakan nya terkait pengembangan dan pelestarian budaya Betawi di Jakarta.

Gelar Abang dan Mpok untuk tokoh masyarakat, tokoh bangsa sebenarnya lebih kepada gaya silaturahmi orang betawi yang inklusive, toleran dan demokratis. Nilai-nilai kearifan inilah yang menjiwai Bamus Betawi memberikan gelar kepada para tokoh tersebut untuk lebih mengeratkan tradisi dan nilai kebetawian pada setiap anak bangsa.

Menurut Azis Khafia, salah satu tokoh dan pengurus di Bamus Betawi yang juga Direktus Sekolah Politik Hanura Partai Hanura mengatakan, “Gelar Abang dan Mpok ini diberikan untuk menegaskan ikhtiar Bamus Betawi dalam membetawikan seluruh anak bangsa. Kami ingin nilai-nilai kebetawian ini meresap dan menjadi bagian dari identitas bangsa Indonesia.” Ucap Azis, saat diwawancarai di ruang kerjanya. (04/08).

“Nantinya, Bamus Betawi, tidak hanya tokoh nasional, di dekatnya Bamus Betawi juga perlu membetawikan tokoh-tokoh internasional.” Tutup Azis.

AZIS KHAFIA: INGATKAN PELAJARAN BERHARGA KAUM BETAWI UNTUK MASYARAKAT ADAT DI IKN

Jakarta, Bappilu – Dengan ditetapkannya Kalimantan Timur sebagai Ibu Kota Nusantara, Istana Negara IKN terletak di Kawasan Inti Pemerintahan (KIPP) IKN, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur. Meski dibangun di lahan hutan, wilayah IKN memiliki kearifan lokal yang telah berusia ratusan tahun, termasuk di dalamnya adalah wilayah adat Maridan.

Wilayah ini memiliki sejarah tersendiri bagi Komunitas Masyarakat Adat Paser Maridan. “Lucu saja, tiba-tiba di tempat itu sudah ada rencana lahan Mabes Polri,” keluh seorang anggota komunitas Masyarakat Adat Maridan baru-baru ini.

Nasib serupa dialami oleh suku Balik, yang juga memiliki kearifan lokal namun kini mulai tergusur atas nama pembangunan Ibu Kota Nusantara

Dua contoh di atas adalah gambaran kecil tentang imbas sebuah wilayah menjadi kota, terutama ibu kota negara. Seperti halnya masyarakat adat di IKN, suku Betawi telah mengalami nasib buruk sepanjang peradaban Jakarta, tergusur oleh dan atas nama pembangunan. Kearifan Betawi mengalami pertarungan luar biasa karena penggusuran bukan hanya fisik tetapi juga nilai-nilai tradisi yang telah lama ada dan dianut oleh masyarakat setempat

Azis Khafia, Direktur Himpunan Cendekiawan Betawi, yang sekaligus Direktur Sekolah Politik Rakyat Partai Hanura dalam keterangan tertulisnya pada Senin (05/08) mengingatkan masyarakat adat Kalimantan Timur dan pemerintah untuk banyak belajar dari sejarah kaum Betawi. “Kaum Betawi telah bertahan menghadapi berbagai gempuran peradaban namun tetap mempertahankan nilai-nilai tradisi mereka dengan adaptasi yang luar biasa. Penting bagi kita semua untuk memahami dan menghargai bagaimana mereka mampu menjaga identitas budaya mereka sambil beradaptasi dengan perubahan zaman,” ujar Azis dalam wawancara.

OESMAN SAPTA SEBUT DJAFAR BADJEBER, NAMUN DUKUNGAN HANURA DI PILKADA DKI JAKARTA MASIH RAHASIA

Jakarta, Bappilu – Dalam wawancara eksklusif di program Livi on Point di Kompas TV pada tanggal 4 Agustus 2024, Oesman Sapta Odang memberikan tanggapannya mengenai Pilkada DKI Jakarta 2024. Ketika ditanya oleh presenter tentang kandidat yang didukung oleh Partai Hanura di Jakarta, Oesman menjawab dengan diplomatis bahwa hingga saat ini belum ada kandidat yang secara resmi didukung oleh partainya.

“Jakarta. Saya belum tahu juga soalnya belum ada baru satu yang muncul, Anies Baswedan, ya kan, katanya ada Ahok, katanya ada Ridwan Kamil, tiga-tiganya hebat loh,” ujar Oesman.

Saat ditanya lebih lanjut mengenai pilihan yang akan diambil oleh Partai Hanura, Oesman melanjutkan dengan candaan, “Nah, terus kamu pilih yang mana?” sebelum melempar pertanyaan balik ke presenter. “Rahasia dong, Pak,” jawab presenter Kompas.

“Jika kamu saja rahasia, apalagi saya harus lebih rahasia, karena dalam kehidupan partai politik, biar pun dia bukan sebagai pemenang, dia punya massa. Sebesar apapun massanya bisa kasih pada orang yang dia yakini, yang orang inilah yang bisa bangun Jakarta,” jelas Oesman.

Di tengah spekulasi mengenai dukungan Partai Hanura, Oesman menyebut bahwa keputusan final masih dirahasiakan. Namun, ia menyinggung kader Partai Hanura, Djafar Badjeber, yang telah lima kali menjadi anggota DPRD DKI Jakarta dan dianggap sangat memahami kondisi Jakarta.

Dalam pemberitaan di detiknews.com pada 30 Juni 2024, Sekretaris Jenderal DPP Partai Hanura, Benny Ramdhani, menyatakan niat partainya untuk mengusung Djafar Badjeber sebagai calon Wakil Gubernur DKI Jakarta dalam Pilkada 2024.

Menurut Oesman, “Djafar Badjeber tahu tentang kondisi Jakarta dan kita sering memberikan masukan tentang itu. Bagaimanapun juga, penduduk asli Jakarta pasti akan tahu kurang-kurangnya dan kemajuannya, walaupun mereka nggak punya apa-apa, tapi mereka mengerti.” tutur Oesman

Dengan demikian, dukungan Partai Hanura dalam Pilkada DKI Jakarta 2024 masih menjadi teka-teki yang menarik untuk dinantikan. Kendati pun belum ada keputusan final, peran dan dukungan dari figur-figur kunci dalam partai ini diharapkan akan memberikan dampak signifikan dalam kontestasi politik di Jakarta.

HANURA DAN STRATEGI POLITIKNYA: MENGUSUNG PEMIMPIN BERPIHAK PADA DAERAH

Jakarta, Bappilu – Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang, dalam wawancaranya dengan Kompas TV dalam program Livi On Point, 4 Agustus 2024, memberikan pandangan tentang politik menjelang Pemilu 2024. Menanggapi kemungkinan rematch antara Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan, Oesman mengatakan, “Itu seperti minyak dan air. Tapi politik beda, saya tidak bisa melihat seperti itu.”

Saat ditanya tentang calon yang akan diusung Hanura, Oesman menyatakan partainya belum memutuskan. “Nanti lah kita lihat. Masak kita hanya bilang Anies ketika hanya Anies yang muncul? Ini negara demokrasi, yang terbaiklah yang harus di Jakarta.”

Oesman juga menegaskan bahwa meski ada pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru, Jakarta akan tetap strategis selama 15 tahun ke depan.

Mengenai basis suara untuk Pilkada, Oesman menyebutkan Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali, dan Sumatera Utara sebagai daerah penting. Mengenai dukungan kepada Khofifah-Emil di Jawa Timur, ia mengatakan, “Dulu kita dukung Khofifah. Sekarang? Belum mendukung siapa-siapa.”

Di Jawa Barat, Hanura pernah mendukung Ridwan Kamil dan Ahok. Namun, untuk saat ini, Hanura belum memutuskan dukungan baru.

Oesman menekankan pentingnya pemimpin daerah yang berpihak pada daerah dan fokus mengembangkan potensi daerah. “Daerah di Indonesia ini makmur kalau diberikan kewenangan dan otonomi. Daerah makmur, Indonesia makmur,” ujarnya.

Oesman berharap tokoh-tokoh yang diusung Hanura dapat berpihak pada daerah dan bertanggung jawab dalam membangun daerahnya. Ia juga menekankan pentingnya investasi dan produk jadi untuk meningkatkan nilai tambah dan menarik investor.

“Jika hanya jual material saja, kita hanya jadi kuli. Namun, jika sampai semi atau finishing product, ada nilai tambah dan transfer teknologi. Ini yang mampu membangun dan memakmurkan daerah.” Hanura berkomitmen mengusung pemimpin yang berpihak pada daerah dan membawa kemakmuran bagi Indonesia.

SAID LATUCONSINA TERIMA REKOMENDASI BACAGUB MALUKU DARI HANURA

Jakarta, Bappilu – Dewan Pimpinan Pusat Parai Hanura melalui Tim Penjaringan, Penetapan, dan Pemenangan (TPPP) memberikan rekomendasi untuk bakal calon Gubernur di  Provinsi Maluku atas nama Brigjen TNI (MAR) Said Latuconsina, S.E., M.M., M.T.

Surat rekomendasi Bakal Calon Kepala Daerah tersebut diserahkan oleh Irjenpol (Purn) Drs. Syafrizal Ahiar S.H., M.M., Ketua TPPP Partai Hanura, ditemani Ir Bahran Andang, MT. Sekretaris TPPP Partai Hanura kepada Brigjen TNI (MAR) Said Latuconsina, S.E., M.M., M.T., di kantor DPP Partai Hanura, City Tower, Lt.18, Jakarta Pusat, Kemaren, Kamis, 11 Juli 2024.

Surat rekomendasi ini adalah dokumen penting yang diperlukan untuk memenuhi syarat pencalonan yang mencakup dukungan partai politik atau gabungan partai politik, dengan minimal 20 persen dari kursi DPRD Kabupaten/Kota atau suara minimal 25 persen.

Selanjutnya, proses ini akan diverifikasi dan divalidasi oleh TPPP Pusat. Setelah semua prosedur ini terpenuhi, DPP Hanura akan menerbitkan Surat Keputusan Model B.Persetujuan.Parpol.KWK, yang merupakan dokumen final untuk persetujuan calon oleh partai politik.

HANURA SERAHKAN REKOMENDASI CAKADA PEGUNUNGAN ARFAK DAN DOGIYAI

Jakarta, Bappilu– Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura melalui Tim Penjaringan, Penetapan, dan Pemenangan Pasangan (TPPP) telah menyerahkan rekomendasi untuk pasangan bakal calon kepala daerah di Kabupaten Pegunungan Arfak, Provinsi Papua Barat beserta bakal calon Bupati Kabupaten Dogiyai, Prov. Papua Tengah. Acara yang berlangsung di lantai 18 City Tower, Jakarta Pusat ini menjadi momen penting bagi calon kepala daerah yang akan maju dalam Pilkada Serentak 2024, 10 Juli 2024.

Surat rekomendasi untuk pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati atas nama Ever Dowansiba, S.Ip. M.Si., dan Yeskiel Toansiba, S.Sos. untuk Kabupaten Pegunugan Arfak diterima oleh Ever Dowansiba, S.Ip. M.Si. sedangkan rekomendasi bakal calon Bupati atas nama Freny Anouw diterima oleh Freny Anouw. Penyerahan dilakukan oleh Rudi Saragih, S.H., dan Syarahzad, beserta Ir. Bahran Andang, M.T perwakilan dari Tim TPPP Partai Hanura, di ruang kerja TPPP.

Selain itu, pada hari yang sama, rekomendasi juga diberikan kepada Samuel Sigalingging sebagai bakal calon Bupati Kabupaten Humbang Hasundutan, Provinsi Sumatera Utara. Kedua rekomendasi ini merupakan syarat penting dalam proses pencalonan karena mencakup dukungan dari partai politik atau gabungan partai politik yang memenuhi syarat minimal, yaitu 20 persen kursi DPRD Kabupaten/Kota atau setidaknya 25 persen suara pemilih.

Tahapan berikutnya adalah verifikasi dan validasi oleh TPPP Pusat. Setelah seluruh prosedur terpenuhi, DPP Hanura akan mengeluarkan Surat Keputusan Model B.Persetujuan.Parpol.KWK, yang menjadi dokumen akhir untuk persetujuan pencalonan oleh partai politik.

Proses ini menunjukkan komitmen Partai Hanura dalam mendukung calon-calon potensial untuk maju dalam Pilkada Serentak 2024 dan membawa perubahan positif bagi daerah masing-masing.

PARTAI HANURA RESMI MENYERAHKAN REKOMENDASI CAKADA DI BUTON SELATAN DAN HUMBANG HASUNDUTAN

Jakarta, Bappilu– Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura melalui Tim Penjaringan, Penetapan, dan Pemenangan Pasangan (TPPP) telah menyerahkan rekomendasi untuk bakal calon kepala daerah di Kabupaten Buton Selatan, Provinsi Sulawesi Tengah. Acara yang berlangsung di lantai 18 City Tower, Jakarta Pusat ini menjadi momen penting bagi calon kepala daerah yang akan maju dalam Pilkada Serentak 2024, 10 Juli 2024.

Surat rekomendasi untuk bakal calon Bupati di Kabupaten Buton Selatan diterima oleh Drs. Norbetus Simon, S.H. Penyerahan dilakukan oleh Rudi Saragih, S.H., perwakilan dari Tim TPPP Partai Hanura, di ruang kerja TPPP.

Selain itu, pada hari yang sama, Rudi Saragih ditemani oleh Ir. Bahran Andang, M.T. dan Syarahzad memberikan rekomendasi kepada Samuel Sigalingging sebagai bakal calon Bupati Kabupaten Humbang Hasundutan, Provinsi Sumatera Utara. Kedua rekomendasi ini merupakan syarat penting dalam proses pencalonan karena mencakup dukungan dari partai politik atau gabungan partai politik yang memenuhi syarat minimal, yaitu 20 persen kursi DPRD Kabupaten/Kota atau setidaknya 25 persen suara pemilih.

Tahapan berikutnya adalah verifikasi dan validasi oleh TPPP Pusat. Setelah seluruh prosedur terpenuhi, DPP Hanura akan mengeluarkan Surat Keputusan Model B.Persetujuan.Parpol.KWK, yang menjadi dokumen akhir untuk persetujuan pencalonan oleh partai politik. Proses ini menunjukkan komitmen Partai Hanura dalam mendukung calon-calon potensial untuk maju dalam Pilkada Serentak 2024 dan membawa perubahan positif bagi daerah masing-masing.

PARTAI HANURA ADAKAN EVALUASI PENJARINGAN, PENETAPAN DAN PEMENANGAN PILKADA 2024

Jakarta, Bappilu – Partai Hanura mengundang Ketua dan Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah Partai Hanura seluruh Indonesia untuk mengadakan rapat Evaluasi Tahapan Penjaringan, Penetapan dan Pemenangan Pilkada 2024 di Ballroom Kediaman Ketua Umum Partai Hanura, Jalan Karang Asem Utara C4/4. Kuningan, Jakarta Selatan, 8 Juli 2024.

Hadir dalam agenda tersebut, Dr. (Hc). H. Oesman Sapta selaku Ketua Umum Partai Hanura, Benny Ramdhani, Sekretaris Jenderal Partai Hanura, Irjenpol (Purn). Drs. Syahrizal Ahiar, Ketua Tim Penjaringan, Penetapan  dan Pemenangan (TPPP) Partai Hanura bersama Ir, Bahran Andang, M.T., Sekretaris TPPP, Juga Drs. H. Akhmad Muqowam, selaku Dewan Pengarah sekaligus Ketua Bappilu DPP Partai Hanura berikut Pejabat Tinggi Partai Hanura lainnya.

Dalam kesempatan memberikan sambutan Oesman Sapta mengatakan “saya tahu prosesnya, hambatan dan tantangan yang dialami TPPP , dan saya tidak mentolerir perilaku dan tindakan yang menyimpang dari seperti suap-menyuap selama proses pendaftaran.” Kata Oesman, (8/7).

“Bahwa Hanura harus menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, karena negara ini sudah hilang nilai-nilai itu. Dengan menghargai demokrasi berarti menjunjung tinggi marwah Partai ini.” Tambah Oesman.

Tercatat hingga hari ini rekapitulasi Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota berjumlah 967 bakal calon. Bacalon tingkat Kabupaten, untuk Bupati sejumlah 590 dan Wakil Bupati sejumlah 178, sedangkan Bacalon tingkat Kota, tercatat untuk Walikota sejumlah 154 dan Wakil Walikota sejumlah 45.

Oesman Sapta berpesan nantinya TPPP bersama DPD melakukan pemantauan dan konfigurasi secara cermat untuk mendapattkan calon yang benar-benar berkualitas sebelum DPP Partai Hanura akan menerbitkan Surat Keputusan Model B.Persetujuan.Parpol.KWK, yang merupakan dokumen final untuk persetujuan calon oleh partai politik.

HANURA REKOMENDASIKAN CALON WAKIL BUPATI BENER MERIAH

Jakarta, Bappilu – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura, melalui Tim Penjaringan, Penetapan, dan Pemenangan Pasangan (TPPP), telah resmi menyerahkan rekomendasi kepada Salimin Sulaiman, Ketua DPD Partai Hanura Provinsi Aceh, untuk maju sebagai bakal calon Wakil Bupati Kabupaten Bener Meriah. Acara serah terima ini berlangsung di Kantor DPP Partai Hanura, City Tower lantai 18, Jakarta Pusat, Kamis, 4 Juli 2024.

Rekomendasi ini diserahkan langsung oleh Ir. Bahran Andang, M.T., yang menjabat sebagai Sekretaris TPPP Partai Hanura, di ruang kerja TPPP. Rekomendasi tersebut memegang peranan penting dalam proses pencalonan, karena merupakan syarat utama yang mencakup dukungan dari partai politik atau gabungan partai politik yang memiliki minimal 20 persen kursi di DPRD Kabupaten/Kota atau memperoleh setidaknya 25 persen suara pemilih.

Tahap berikutnya melibatkan proses verifikasi dan validasi oleh TPPP Pusat. Setelah semua persyaratan dan prosedur terpenuhi, DPP Partai Hanura akan mengeluarkan Surat Keputusan Model B.Persetujuan.Parpol.KWK, yang menjadi dokumen final untuk mengesahkan pencalonan dari partai politik.

Rekomendasi ini menjadi langkah awal yang penting bagi Salimin Sulaiman dalam upayanya untuk maju sebagai Wakil Bupati Kabupaten Bener Meriah, dengan harapan dapat membawa perubahan dan kemajuan bagi daerah tersebut.