MENJELANG MUNAS IV PARTAI HANURA, BALI MENJADI TUAN RUMAH
Jakarta, Bappilu – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura mengonfirmasi kesiapan Bali sebagai tuan rumah Musyawarah Nasional (Munas) IV. Acara besar partai tersebut dijadwalkan berlangsung di The Stones Hotel Legian, Kuta, Badung, Bali, pada 18-20 Agustus 2024 mendatang. Peserta undangan seluruh pimpinan dan kader Partai Hanura di seluruh Indonesia.
Dr. Abdul Azis Khafia, yang akrab disapa Bang Azis, mengungkapkan kabar ini sebelum keberangkatannya ke Bali. Bang Azis, yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Steering Committee (SC) Munas IV sekaligus Direktur Sekolah Politik Hanura, menyebutkan bahwa agenda Munas kali ini mencakup beberapa topik penting. Di antaranya adalah laporan pertanggungjawaban, pergantian kepengurusan, dan perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), Pnyusunan Program Umum dan rekomendasi. Para peserta Munas terdiri dari perwakilan DPD, DPC, serta organisasi sayap partai.
Pemilihan Bali sebagai lokasi Munas IV bukan tanpa alasan. “Kami memilih Bali karena ini adalah momentum yang tepat, terutama karena bersamaan dengan Pemilihan Kepala Daerah 2024. Posisi Bali yang berada di tengah-tengah Indonesia, ditambah dengan koneksi penerbangan yang banyak, menjadikan Bali sebagai pilihan ideal untuk pelaksanaan Munas,” ujar Bang Azis.
Bang Azis juga menambahkan bahwa Munas yang digelar di Bali akan menjadi momen penting untuk memperkenalkan para kandidat yang didukung oleh Partai Hanura dalam Pilkada Serentak 2024 sekaligus menggelorakan semangat baru partai Hanura.
Diharapkan Munas IV Partai Hanura mampu membawa perubahan bagi bangsa dan arah partai menuju kemenangan 2029 nanti