7000 WARGA PADATAI ACARA MULUDAN ARGASUNYA

Cirebon – Peringatan maulid nabi yang diadakan oleh petahana Kota Cirebon, Een Rusmiyati, S.E., mengundang antusias warga untuk hadir merayakan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW atau Muludan merupakan tradisi rutin setiap tahun masyarakat Argasunya, yang dipercaya oleh masyarakat setempat memiliki berkah, sekaligus sebuah momentum ajang silahturahmi meningkatkan rasa cinta kepada Nabi.

Kegiatan ini digelar di 3 tempat, yaitu Kantor DPC Partai Hanura Kota Cirebon dan 2 rumah kediaman pribadi Ibu Een Rusmiyati, di Kedung Krisik, Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon. Kegiatan yang dimulai dari jam 19.00 WIB hingga selesai, dipadati oleh 7000 orang, dimana undangan semula hanya 3000 orang. Antusias warga untuk hadir dalam kegiatan muludan tersebut menyebabkan beberapa titik jalan sekitar area acara menjadi macet.

Een Rusmiati, yang kesekian kali mencalonkan diri kembali sebagai caleg DPRD Kota Cirebon Dapil III dari Partai Hanura, berharap kegiatan maulid Nabi Muhammad SAW ini menjadi tradisi yang harus dipelihara dan dilakukan secara rutin tiap tahunnya. Een juga percaya dari tradisi muludan akan memetik hal ini baik dari sesepuh Pesantren Benda Kerep bagi masayarakat sekitar.

“Momen ini sebagai penyambung tali silaturahmi antar sesama warga Kedung Krisik. Tidak menghilangkan budaya dan tradisi dimana kedung krisik adalah kampung religius,” ujar Een

Bagi Een Rusmiyati, yang merupakan Ketua DPC Kota Cirebon dapat terus berbagi kebaikan untuk masyarakat sekitar. Rasa kepedulian terhadap lingkungan sosial, agama, adat istiadat dan sesepuh sekitar wajib dijaga dan dipelihara sebagai wujud amanah dan tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat dan perempuan tangguh Indonesia.

Mudah-mudahan di tahun yang akan datang, perayaan Maulid Nabi SAW bisa lebih meriah lagi dan bisa lebih banyak lagi untuk berbagi sembako”. Pungkasnya.