Search for:
BAPPILU DPP PARTAI HANURA BERDUKA

Jakarta, Bappilu – Oesman Sapta Odang, Ketua Umum Partai Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menyampaikan kabar duka atas meninggalnya Wakil Bendahara Bappilu yang sekaligus Koordinator Wilayah Hanura NTT, NTB, dan Bali, Muhamad Ali Umar bin Kufusami.

OSO mengatakan Almarhum Muhamad Ali Umar sangat berperan dalam pengelolaan keorganisasian dan administrasi di partai, khususnya pada waktu tahapan Pemilu 2024 kemaren.

 “Innalillahi wainna ilaihi rojiuun, kami sangat berduka dan kehilangan seorang tokoh yang sangat aktif. Beliau meninggal karena sakit. Semoga Allah menerima seluruh amal ibadah dan mengampuni semua kesalahannya,” Ujar Oesman saat pelepasan jenazah di Jakarta Selatan (27/5).

Selain menjabat sebagai pengurus Partai Hanura, lanjut OSO, almarhum juga menjabat sebagai aktif di organisasi Pemuda Pancasila sebagai sekretaris MPO Prov DKI Jakarta. “Kita sama-sama juga di Pemuda Pancasila, dan kami merasa kehilangan,” ujar OSO. Hadir pula pada kesempatan itu Anggota Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Pemuda Pancasila Agung Laksono. Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) ini juga mengaku kehilangan almarhum.

“Beliau sangat aktif di Pemuda Pancasila. Kita mendoakan semoga arwah almarhum diampuni segala dosa-dosanya, diterima amal islamnya. Amin,” ujar Agung. Muhamad Ali Umar lahir di Medan pada 28 Februari 1967. Dia meninggalkan istri bernama Handayani, dan tiga orang anak.

Drs H. Akhmad Muqowam: “Pancasila Harus Jadi Perekat Persatuan”

Jakarta, Bappilu – Menjelang peringatan Hari Pancasila 1 Juni mendatang, semangat kebersamaan dan persatuan di seluruh Nusantara menjadi tema penting, mengingat dalam beberapa bulan kedepan akan dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di beberapa pemerintahan daerah.

Kali ini tema peringatan Hari Pancasila adalah Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045 menggarisbawahi pentingnya nilai-nilai Pancasila sebagai fondasi utama bangsa Indonesia, diharapkan Pilkada harus menjadi sarana untuk menguatkan kesatuan bangsa, bukan malah memecah belah persatuan yang telah terjalin selama ini.

Namun, tak dipungkiri dalam suasana politik, terdapat upaya-upaya untuk memanfaatkan perbedaan dalam bingkai ideologi Pancasila sebagai alat untuk kepentingan politik sempit. Diharapkan Pilkada Serentak 2024, seluruh peserta Pilkada untuk menjaga sportivitas dan menghindari upaya-upaya yang dapat merusak persatuan bangsa.

Menurut Drs. H. Akhmad Muqowam, Ketua Bappilu DPP Partai Hanura mengatakan bahwa “menjaga keutuhan bangsa dan negara adalah tanggung jawab bersama, seluruh lapisan bangsa, terutama dalam konteks Pilkada. Maka perlu diingatkan bahwa pelanggaran terhadap nilai-nilai Pancasila dan semangat demokrasi akan ditindak tegas sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku”. Ujar Muqowam, (31/5)

Ketika ditanya mengenai pandangan politik dan peran negara dalam memastikan integritas Pilkada, Drs H. Akhmad Muqowam menegaskan pentingnya pemerintah dalam memastikan proses Pilkada berjalan secara transparan, adil, dan berintegritas. “Negara harus aktif dalam mengawasi dan menjamin integritas Pilkada serta menindak tegas pelanggaran yang terjadi,” katanya.

Namun, dia juga menekankan bahwa tanggung jawab bukan hanya pada pemerintah, tetapi juga pada semua pihak yang terlibat dalam proses politik. “Partai politik, peserta Pilkada, dan masyarakat umum harus bekerja sama untuk memastikan Pilkada berjalan sesuai prinsip demokrasi dan Pancasila,” tambahnya.

Muqowam mengajak seluruh pihak untuk menjaga sportivitas dalam berpolitik, menghormati perbedaan pendapat, dan berkomitmen pada semangat kebangsaan dan persatuan, yang merupakan nilai-nilai dasar Pancasila. Dengan demikian, Pilkada bukan hanya menjadi ajang perebutan kekuasaan, tetapi juga sarana untuk memperkuat fondasi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

BRIGJEN SULAIMAN TERIMA REKOM HANURA UNTUK MAJU PILKADA

Bappilu, Jakarta – Brigjen TNI Sulaiman telah menerima rekomendasi dari Partai Hanura, untuk maju di Pilkada Kaltara 2024. Rekomendasi diberikan secara langsung oleh Ketum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO).

Dalam proses penerimaan surat rekomendasi tersebut, Brigjen TNI Sulaiman mendapatkan pesan dari OSO bahwa dirinya sebagai figur baru dalam kancah politik di perhelatan Pilkada Kaltara, harus mampu memiliki komitmen dan tekad kuat untuk bekerja membangun Kalimantan Utara maju dan lebih baik.

Atas apresiasi ini, Brigjen TNI Sulaiman mengatakan, “Alhamdulillah, karena niat saya baik maka itikad baik ini langsung direspon baik juga oleh DPP Hanura. Pak Oso langsung yang memberikan surat rekomendasi kepada saya,” ujar Sulaiman.

Menurutnya juga mengatakan “yang pasti, beliau berharap kepada saya untuk mempersiapkan yang terbaik untuk pembangunan provinsi Kalimantan Utara. Semua unsur dan kepentingan yang ada di Kaltara harus bersinergi,” pungkas Sulaiman

HANURA DAN PKS DI SUMUT BERKOALISI UNTUK PILKADA 2024

Bappilu, Medan – Ketua DPD Partai Hanura Sumut El Adrian Shah, Sekretaris DPD Hanura Sumut Hj. Riri Stephanie Sinaga, SH., MH. beserta jajarannya mengunjungi kantor DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumut di Jalan Kenanga Raya, Medan. Silaturahmi tersebut juga sebagai upaya membangun koalisi antar kedua partai sebagai kolaborasi politik antar partai agar menjadikan Sumut lebih baik. Dengan saling berkolaborasi, ide-ide dan gagasan serta calon-calon pemimpin mumpuni dapat dilahirkan untuk Sumut.

Kehadiran El Adrian Shah beserta jajarannya disambut Ketua DPW PKS Sumut Prof DR Usman Jakfar Lc MA.

Dalam kesempatannya, El Adrian Shah mengatakan, kunjungannya ke Kantor PKS Sumut guna memperkuat silaturahmi dan membangun kembali koalisi di Pilkada 2024 untuk tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

“Koalisi Hanura dan PKS sudah terjalin sejak Tahun 2013, 2018 dan 2023, itu sangat kita apresiasi. Mengingat catatan sejarah tersebut, pada Pilkada 2024 ini, saya kembali mencoba membangun Koalisi Mesra antara Hanura dan PKS untuk tetap bersama memilih serta mengusung calon-calon pemimpin di Sumut dan kabupaten/kota termasuk Medan yang inovatif, kreatif dan mumpuni,” terang El.

Ketua DPW PKS Sumut Usman Jakfar mengucapkan terima kasih atas kunjungan El dan jajaran pengurus Hanura ke kantornya. Ia mengatakan, silaturahmi ini dapat berjalan berkesimbungan dan melahirkan ide serta gagasan untuk perkembanga dan kemajuan Sumut yang lebih baik.

“Insya Allah, dalam waktu dekat, PKS Sumut akan juga berkunjung silaturahmi ke Partai Hanura Sumut,” ucap Usman.

Sebagai informasi perolehan kursi pada Pemilihan Legislatif 2024, Hanura di Sumut mendapatkan 65 kursi legislatif di kabupaten/kota serta 5 kursi di DPRD Provinsi Sumut, sedangkan PKS mendapatkan 58 kursi kabupaten/Kota.


MK-BISA Paparkan Visi dan Misi Dalam Fit and Proper Test di DPP Hanura

 Jakarta, Jumat, 17 Mei 2024 – Tim Penjaringan, Penetapan dan Pemenangan (TPPP) Pusat Partai Hanura Pilkada Serentak tahun 2024 melaksanakan fit and proper test terhadap pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Maluku Utara, Muhammad Kasuba dan Basri Salama (MK-BISA), Jumat (17/5/2024). Uji kelayakan dan kepatutan ini berlangsung di DPP, City Tower Lt. 19 Jakarta.

Dihadapan TPPP Pusat Partai HANURA yang diketuai Irjenpol (Purn) Syafrizal Ahiar dan Sekretaris Bahran Andang, pasangan MK-Bisa memaparkan visi dan misi, strategi pemenangan, inovasi tatakelola pemerintahan dan pelayanan publik serta komitmen mengakselerasi pembangunan untuk kesejahteraan rakyat.

Muhammad Kasuba, mantan Bupati Halmahera Selatan dua periode menjelaskan bahwa pasangan MK-Bisa telah merancang program unggulan yang bermuara kepada kesejahteraan rakyat Maluku Utara.

Basri Salama mengungkapkan, fit and proper test merupakan keharusan yang diikuti semua bakal calon kepala daerah yang mendaftar di Hanura. “Untuk Pilkada Maluku Utara, hanya pasangan kami yang ikut fit and propert test,” tuturnya.

Menurut Ketua DPD Partai Hanura Malut ini, jika tak ada aral melintang maka tes bakal dilanjutkan dengan penyerahan surat keputusan B.1-KWK dari Hanura maupun Partai Keadilan Sejahtera yang juga mengusung MK-BISA.

DPD PARTAI HANURA PAPUA BARAT DAYA SAMBANGI DPP SERAHKAN BERKAS BAKAL CAGUB DAN CAWAGUB PAPUA BARAT DAYA

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Papua Barat Daya mendatangi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura di Jakarta untuk menyerahkan berkas dokumen sembilan Bakal Calon Gubernur Papua Barat Daya.

Sembilan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur tersebut merupakan hasil penjaringan DPD Partai Hanura Papua Barat Daya pada 16-30 April 2024 lalu.

“Kami sudah serahkan berkas-berkas dokumen dari sembilan kandidat ini kepada DPP. Selanjutnya DPP akan memverifikasi serta memeriksa kelengkapan dokumen pencalonan,” ujar Sekretaris Penjaringan DPD Partai Hanura Papua Barat Daya, Charles Imbir, Rabu (8/5/2024).

Charles Imbir yang juga adalah Wakil Ketua II DPRD Raja Ampat itu menambahkan, dari hasil verifikasi itu kemudian akan dilihat data-data lanjutan buat mematangkan dengan partai koalisi agar dapat memenuhi ambang batas pencalonan 20 persen.

Selain itu, juga dilihat dari bobot setiap bakal calon kemudian survei bagi tingkat pemenang guna mendapatkan rekomendasi awal serta seleksi lebih lanjut.

“Kami selanjutnya menunggu arahan lebih lanjut karena semua keputusan ada di DPP,” kata Charles Imbir.

Berikut sembilan kandidat balon gubernur yang mendaftarkan ke DPD Partai Hanura Papua Barat Daya:

  1. Lambert Jitmau (mantan Wali Kota Sorong dua periode/Ketua DPD Golkar Papua Barat Daya);
  2. Gabriel Asem (mantan Bupati Tambrauw dua periode/Ketua DPD Partai Perindo);
  3. Bernard Sagrim (mantan Bupati Maybrat dua periode/Wakil Sekjen DPP Partai Golkar);
  4. Elisa Kambu (Bupati Asmat, Papua Selatan dua periode/kader PDI Perjuangan);
  5. Abdul Faris Umlati (Bupati Raja Ampat dua periode/Ketua DPD Partai Demokrat Papua Barat Daya);
  6. Yohanis Momot (mantan Plt Kadis PUPR Papua Barat);
  7. Petrus Kasihiw (Bupati Bintuni, Papua Barat dua periode/Ketua DPW NasDem Papua Barat Daya);
  8. Stepanus Malak (mantan Bupati Sorong dua periode);
  9. Joppye Onesimus Wayangkau (pensiunan Jenderal TNI Bintang 3, mantan Pangdam XVIII/Kasuari/Ketua DPD PDI-P Papua Barat Daya).